Cara menghindari jerawat - Saat ini mengobati jerawat sudah bukan hal yang sulit, jika menggunakan bahan alami, juga sudah banyak caranya dan mudah mendapatkan. Jika anda lebih memilih menggunakan bahan kimia, di toko obat juga sudah banyak yang jual.
Namun, diantara semuanya yang paling baik memang mencegah atau menghindari agar jerawat datang. Sesibuk apapun anda untuk mengobati jerawat, jika anda tidak menghindari atau mencegah jerawat datang, hal tersebut akan menjadi sangat percuma.
Cara Menghindari Jerawat Paling Baik Dari Saran Dokter Kulit
Jadi sebelum memutuskan ingin menggunakan obat jerawat apa, sebaiknya anda mencegah atau menghindari jerawat agar tidak datang lagi. Berikut beberapa cara untuk menghindari atau mencegah agar jerawat tidak datang kembali:
1. Menjaga kebersihan wajah
Menjaga kebersihan wajah menjadi salah satu cara menghindari jerawat yang paling inti. Menggunakan obat apa saja untuk menghilangkan jerawat tidak akan berhasil jika anda tidak pernah menjaga kebersihan wajah anda.
Mencuci wajah bisa membuat sel – sel kulit mati terangkat, jadi usahakan anda mencuci wajah anda minimal 2 kali dalam sehari. Jika adan memiliki sabun khusu wajah, anda bisa menggunakannya ketika mencuci wajah anda.
Menjaga kebersihan tentu tidak hanya dengan mencuci wajah saja, anda juga tidak bisa sembarangan menaruh tangan di wajah. Tahukah anda bahwa tangan anda mengandung banyak bakteri yang bisa menyebabkan jerawat datang. Jadi anda sebaiknya lebih memperhatikan hal – hal kecil untuk menjaga kebersihan kulit wajah.
2. Konsultasikan kondisi kulit Anda.
Rekomendasi selanjutnya yaitu sesegera mungkin Anda harus mengetahui kondisi kulit wajah Anda ke dokter spesialis. Karena dengan begitu kita akan mengetahui akar munculnya jerawat yang membandel.
Hal ini dicantumkan karena sebagian penyebab timbulnya jerawat itu bisa karena alergi kulit terhadap sesuatu seperti cuaca dan makanan. Dokter akan memberi Anda beberapa tips agar terhindar atau mencegah jerawat datang kembali.
3. Gunakan make up yang cocok
Bagi beberapa perempuan, make up merupakan hal yang tidak bisa dipisahkan dari aktivitas sehari – hari. Make up menjadi kebutuhan yang tidak bisa ditawar, namun wajah anda juga butuh pengertian.
Anda tidak bisa memberikan make up sembarangan. Jenis wajah setiap orang berbeda – beda, jadi paling tidak anda harus tahu apa jenis kulit wajah anda. Jika anda masih bingung, anda bisa datang ke dokter wajah dan konsultasi.
Sekalipun anda sudah tahu jenis kulit wajah anda, jangan menggunakan make up yang terlalu tebal. Make up yang terlalu tebal membuat kulit wajah anda tidak bisa bernafas. Jadi sewajarnya saja.
4. Berolahraga teratur.
Cara menghindari jerawat yang paling mudah adalah dengan berolahraga yang bisa menguras keringat. Jogging, bersepeda, atau senam tentu akan membuat tubuh anda banyak mengeluarkan keringat. Keringat akan membawa racun dan sisa-sisa kotoran keluar dari tubuh. Stress karena banyak pekerjaan atau masalah lain juga harus dihindari karena hal tersebut juga bisa menumbuhkan jerawat di wajah anda.
Baca juga: 3 Cara Menghilangkan Bekas Luka Pada Wajah Secara Alami dan AmpuhSekian informasi mengenai cara menghindari jerawat yang dapat kami informasikan kepada pengunjung blog ini. Semoga apa yang Anda harapkan dapat kami penuhi dan mohon kebijaksaannya dalam berkomentar. Terimakasih...
EmoticonEmoticon